Siapa yang tidak kenal dengan Ikan piranha? Ikan ini dikenal memiliki gigi yang tajam dan mampu mengoyak daging dalam sekian detik. Piranha sejatinya termasuk dalam ikan air tawar omnivora. Hidup di sekitar sungai-sungai di Amerika Selatan.
Dalam sebuah video di Youtube yang bertajuk ‘Piranha Scissors’, terlihat seekor ikan piranha yang dijadikan sebuah alat pemotong (gunting) oleh sesosok pria yang memegangnya. Pria yang ditengarai berasal dari ekuador ini menggunakan ikan piranha karena ketajaman gigi serta otot rahang ikan tersebut.
Video itu sendiri diambil di hutan hujan Cuyabeno, Ekuador, Amerika Selatan. Terlihat dalam video ini, pria tersebut menyodorkan sepotong ranting ke mulut ikan piranha dan dalam tempo sekejap ranting tersebut dengan mudah dipotong.
Tak hanya sekali saja pria ini menyodorkan ranting. Bahkan berkali-kali. Dan terdengar sorakan penonton di belakang kamera yang kagum akan ketajaman gigi ikan tersebut.
Video ini di Youtube telah menyita sekitar 2,9 juta penayangan.
nice infonya soob ....
ReplyDeletecoment back ....
sama2 sob,,
ReplyDeletemenakutkan ikan pirana nie.. tp dengar cerita ikan ni tak makan orang... I dont know la.. huhu
ReplyDelete