Hanya berselang sehari setelah Microsoft mengatakan Windows 8 selesai dibuat, sistem operasi itu langsung bocor dan beredar secara bebas di sejumlah situs berbagi file.

Windows 8 yang bocor tersebut berlabel 'N', yang artinya khusus dibuat untuk kalangan enterprise yang tidak lagi menyediakan Windows Media Player di dalamnya.
Versi Release To Manufacturing (RTM) ini juga sudah mulai diedarkan Microsoft ke sejumlah mitra manufaktur mereka.

sistem operasi itu kini bisa dengan mudah didapat dengan mengunduh dari sejumlah situs penyedia layanan berbagi file. Microsoft pun masih belum bisa dimintai keterangan untuk hal ini.

Windows 8 rencananya akan dirilis pada 26 Oktober 2012. Sistem operasi ini dijanjikan menawarkan pengalaman yang serba baru dalam hal komputasi, baik dari segi tampilan atau pun dari fitur yang akan dihadirkannya nanti.

Para pengguna Windows XP, Windows Vista dan Windows 7 yang ingin beralih ke sistem operasi tersebut juga diberi kemudahan oleh Microsoft. Perusahaan teknologi asal Redmond itu menawarkan biaya upgrade sebesar USD 39,99.

0 komentar:

Post a Comment

terimakasih sudah mengunjungi blog eotika :)
berikan sumbangan terkecil anda untuk blog sederhana ini berupa like pada FansPage blogEotika atau klik salah satu iklan yang ada di blog ini.. apalah arti sebuah klik.. terimakasih ;)

 
Top